logo
Terdapat 9.833 berita hoax pada database kami. LDII Bali ikut berpartisipasi aktif dalam melawan hoax untuk Indonesia yang lebih baik

[SALAH] “Jokowi Meminta Masyarakat Beralih Menggunakan Mata Uang Tiongkok Ini Negara Indonesia Apa China”

09 Agustus 2020, 14:51:17
berita tahun 2016, konteksnya adalah untuk keperluan mata uang alternatif dalam menilai mata uang rupiah. bukan satu satunya yang digunakan karena ada mata uang lain yang diminta untuk diperhatikan, selengkapnya di poin 2 bagian referensi. kategori disinformasi. sumber 1 pertanyaan dari beberapa anggota fafhh. 2 httpbit.ly2hnfgcp, sudah dibagikan 47.886 kali per tangkapan layar dibuat. narasi jokowi meminta masyarakat beralih menggunakan mata uang tiongkok ini negara indonesia apa china penjelasan berita tahun 2016, konteksnya adalah untuk keperluan mata uang alternatif dalam menilai mata uang rupiah tak hanya dolar dan yuan, jokowi juga meminta pelaku pasar untuk lebih memperhatikan mata uang lain seperti euro, korean won, atau poundsterling sebagai pembanding rupiah., jadi bukan satu satunya yang digunakan karena ada mata uang lain yang diminta untuk diperhatikan. selengkapnya di poin 2 bagian referensi. referensi 1 httpbit.ly2ja73ra, beritasatu.tv presiden jokowi harusnya tolok ukur kurs rupiah yuan renminbi video oleh beritasatu december 6, 2016 1645 liputan economy hukum national politik world presiden joko widodo mengatakan nilai tukar rupiah terhadap dolar amerika serikat tak bisa lagi dijadikan tolok ukur perekonomian indonesia. ia meminta masyarakat beralih menggunakan mata uang negara mitra dagang seperti yuan renminbi, tiongkok. presiden jokowi menilai, pelemahan nilai mata uang berbagai negara terhadap dollar as terjadi pasca terpilihnya donald trump sebagai presiden amerika serikat. namun hal tersebut tak perlu dikhawatirkan, sebab ekspor indonesia ke as tak terlalu signifikan hanya 10 persen. sedangkan dengan negara lain, cenderung lebih besar seperti ke tiongkok sebesar 15 persen, eropa 11 persen, ataupun ke jepang yang mencapai 10,4 persen. jokowi mengatakan, bila tiongkok adalah negara tujuan ekspor terbesar, maka renminbi seharusnya menjadi tolak ukur perekonomian indonesia yang paling tepat. menurut saya kurs rupiah dan dollar as bukan lagi tolok ukur tepat. harusnya yang relevan adalah kurs rupiah melawan mata uang mitra dagang kita yang terbesar tiongkok renminbi, ujar jokowi. 2 httpbit.ly2hhsgrs, katadata ukur rupiah, jokowi minta yuan dijadikan alternatif dolar tak hanya dolar dan yuan, jokowi juga meminta pelaku pasar untuk lebih memperhatikan mata uang lain seperti euro, korean won, atau poundsterling sebagai pembanding rupiah. foto arief kamaludinkatadata presiden joko widodo meminta yuan dijadikan alternatif dolar dalam menilai mata uang rupiah. menurutnya, nilai tukar rupiah terhadap dollar amerika serikat as saat ini tidak bisa lagi dijadikan satu satunya patokan untuk mengukur ekonomi indonesia. ia menjelaskan, ketidakpastian global memang meningkat pasca terpilihnya donald trump sebagai presiden as yang kemudian berdampak pada pelemahan rupiah terhadap dolar as. namun jika dibanding dengan mata uang lainnya seperti yuan, jokowi menilai rupiah masih lebih baik. kalau hanya mengukur rupiah dengan dolar, indonesia akan kelihatan jelek terus. padahal negara lain juga alami pelemahan yang sama, kata dia dalam acara sarasehan 100 ekonom indonesia di hotel fairmont, jakarta, selasa, 6 desember 2016. baca juga jokowi bidik investasi untuk substitusi impor dan pariwisata selain itu, alasan lain jokowi untuk menjadikan yuan tolok ukur bagi nilai tukar rupiah adalah karena besarnya nilai perdagangan antara indonesia dan cina. ia menyebut, saat ini cina adalah mitra dagang terbesar bagi indonesia, dengan total ekspor mencapai 15 persen. sementara eropa 11,4 persen, jepang 10,7 persen dan amerika serikat 10 persen. kalau tiongkok cina terbesar ya harusnya rupiah renminbi yang relevan, ujarnya. hanya saja, jika melihat data badan pusat statistik bps, amerika serikat jugstru merupakan tujuan ekspor terbesar non migas indonesia. sepanjang januari oktober 2016, ekspor non migas ke negri paman sam mencapai us 12,89 miliar atau 12,12 persen dari total ekspor non migas indonesia. sementara ekspor non migas indonesia ke cina nilainya us 11,37 miliar atau 10,03 persen dari total ekspor non migas kita. tak hanya yuan, jokowi juga meminta pelaku pasar untuk lebih memperhatikan mata uang lain seperti euro, korean won, atau poundsterling sebagai pembanding rupiah. apalagi, jika dilihat dari sisi fundamental, ekonomi indonesia membaik dilihat dari penurunan inflasi dan defisit transaksi berjalan current account defisitcad. ini penting untuk edukasi publik, agar tidak hanya memantau kurs terhadap dolar as semata. tapi yang lebih komprehensif, ujar dia. gambar grafik pelemahan mata uang asia terhadap dolar as 1 23 november 2016 direktur eksekutif departemen kebijakan ekonomi dan moneter bank indonesia bi juda agung mengatakan, tekanan terhadap rupiah memang tinggi mengingat tingginya ketidakpastian di global. tren yang terjadi banyak negara maju yang memilih pemimpin nasionalis, seperti trump. apalagi dalam waktu dekat perancis dan jerman juga akan memilih pemimpin barunya. kemudian italia juga memutuskan menolak referendum. saya kira perlu dicermati italia dan perancis karena uncertainty global. dia begitu nasionalis kebijakannya, anti kepada uni eropa. ini menambah uncertainty, seperti trump, ujar juda. kondisi ini juga akan memicu pelemahan rupiah terhadap dolar as. namun, senada dengan jokowi, ia pun menilai pasar harus melihat perbaikan dari sisi fundamental ekonomi. defisit transaksi berjalan, misalnya diperkirakan 1,9 persen tahun ini. inflasi juga dikisara 3 3,2 persen. ekspor pun untuk pertama kalinya kembali positif di kuartal iv, utamanya untuk non minyak dan gas migas. domestiknya positif, tapi dari global ada uncertaintysehingga harus lebih berhati hati. baca juga ojk pantau 90 persen dana repatriasi masih di deposito bank sejak awal tahun, ia mencatat keluarnya dana asing capital outflow mencapai rp 105 triliun. bahkan sepertiganya pergi pada november saja. meski begitu, ia pastikan likuiditas valuta asing valas di dalam negeri terpenuhi oleh domestik. ketersediaan valas ini didapat dari repatriasi pengampunan pajak tax amnesty dan ekspor manufaktur yang naik 7 8 persen juga mensuplai valas. selain itu, aturan kewajiban penggunaan rupiah di dalam negeri juga mengurangi permintaan valas. dulupermintaan valas untuk transaksi dalam negeri us 8 miliar, sekarang us 1 miliar sampai us 1,5 miliar, tutur juda. sumber httpswww.facebook.comgroupsfafhhpermalink630557553943450
Sumber berita : https://turnbackhoax.id/2018/04/20/salah-jokowi-meminta-masyarakat-beralih-menggunakan-mata-uang-tiongkok-ini-negara-indonesia-apa-china/
built with : https://erahajj.co.id