Terdapat 9.833 berita hoax pada database kami. LDII Bali ikut berpartisipasi aktif dalam melawan hoax untuk Indonesia yang lebih baik
[SALAH] Video Merry Riana Sebut Indonesia Akan Bubar
09 Agustus 2020, 14:52:16
video yang menunjukkan merry riana, motivator, menyebutkan indonesia akan bubar merupakan video hasil suntingan. video aslinya berasal dari kanal youtube milik merry riana berjudul viral indonesia masihkah ada harapan harus nonton sampai habis spoken word merry riana dengan durasi 402 menit. potongan video yang diedarkan berasal dari menit awal hingga menit 145. pada menit 156, dalam video itu merry memberikan catatan bahwa kondisi indonesia yang dinyatakan pada menit menit sebelumnya akan menjadi kenyataan bila rakyat indonesia memilih untuk berubah. bersama, kita bisa membalikkan keadaan, ujar merry dalam video itu. kategori manipulated content sumber media sosial facebook merry riana ikut bicara. padahal dia keturunan tiongkok pahami anda arsyad 201963 archive httpsweb.archive.orgweb20190611043104httpswww.facebook.comanda.arsyad.7videos2724319697585117 narasi merry riana ikut bicara. padahal dia keturunan tiongkok pahami penjelasan lengkap video yang memperlihatkan merry riana, motivator, menyatakan indonesia akan bubar beredar di media sosial. dalam video itu ditampakkan bahwa merry menyatakan indonesia tidak ada harapan dan menyatakan damai indonesiaku tidak akan terwujud. berdasarkan hasil penelusuran, diketahui bahwa video yang beredar di media sosial itu merupakan hasil suntingan. sebab, hasil dari kanal cek fakta tempo.co, diketahui bahwa video yang beredar editan dari video di kanal youtube merry riana berjudul viral indonesia masihkah ada harapan harus nonton sampai habis spoken word merry riana yang diunggah pada tanggal 29 mei 2019. dalam video berdurasi 402 menit, merry riana memulai videonya dengan narasi narasi negatif terlebih dahulu hingga menit 145. namun, di menit 156, merry memberikan catatan bahwa kondisi indonesia yang dinyatakan pada menit menit sebelumnya akan menjadi kenyataan bila rakyat indonesia memilih untuk berubah. bersama, kita bisa membalikkan keadaan, ujar merry dalam video itu. lalu, pada menit 209, merry membacakan narasi negatif tersebut dari bawah ke atas. ternyata, narasi negatif di awal itu bila dibaca dari bawah ke atas menjadi narasi yang positif. dari bacaan narasi positif itu, sebenarnya merry memotivasi bangsa indonesia untuk kembali bersatu karena indonesia masih ada harapan untuk mewujudkan damai indonesiaku. berikut penggalan narasi positif yang dibaca oleh merry tersebut indonesia masih ada harapan. hanya orang dungu yang percaya bahwa indonesia adalah negara yang miskin dan terbelakang. kenyataannya akan terlihat jelas. kerja nyata akan membuahkan hasil. tidak akan pernah lagi bisa dikatakan bahwa tenaga kerja asing akan merajalela. di masa depan indonesia emas. saya tidak percaya tahun 2045, saya akan bernostalgia tentang indonesia yang sudah punah. menurut survey, sekarang adalah zamannya hoax dan ujaran kebencian. tapi di masa depan tidak lagi. indonesia maju. ini pesan saya untuk kita semua persatuan indonesia lebih penting lebih penting daripada manuver politik. hidup tidak semudah kata kata merry riana adalah ucapan para pecundang karena saya pasti bisa selain hasil penelusuran itu, merry pun sudah memberikan klarifikasinya terkait video suntingan yang beredar. melalui akun instagramnya, yakni merryriana, merry menyampaikan bahwa video aslinya dibuat oleh dia untuk menyebarkan optimisme terhadap indonesia. ia menyayangkan, ada beberapa pihak yang tidak bertanggung jawab mengedit dan memotong video tersebut hingga tersisa di bagian awalnya dan sangat negatif. video editan itu disebar di facebook, whatsapp grup, dan media sosial lainnya. ini tidak benar sama sekali tidak benar, tegas merry. merry pun mengimbau, bila ada yang melihat video klarifikasinya di instagram untuk menyebarkan video klarifikasinya kepada orang lain dan mengajak orang orang untuk menonton video yang lengkap. ajak teman temanmu untuk menonton video yang lengkap di akun youtube merry riana, instagram merryriana, dan fanpage facebook merryriana, imbaunya. dari penjelasan itu, maka postingan sumber masuk ke dalam kategori manipulated content atau konten yang dimanipulasi. referensi httpswww.facebook.comgroupsfafhhpermalink911788529153683 httpscekfakta.tempo.cofakta307fakta atau hoaks benarkah motivator merry riana berkata indonesia akan bubar dalam video berdurasi 145 menit view this post on instagram klarifikasi merry riana terhadap beredarnya video editan minggu lalu, tgl 29 mei saya mengupload sebuah video 39indonesia masih ada harapan39 di channel youtube saya. video tersebut sy buat utk menyebarkan optimisme terhadap indonesia. yang sudah nonton full nya pasti mengerti apa yang saya maksud. durasi full nya adalah 348 3 menit 48 detik. namun sayangnya ternyata ada bbrp pihak yg tdk bertanggung jawab yg mengedit memotong video tersebut sehingga terkesan sangat negatif. dan video editan itu disebar di fb, wa dan media sosial lainnya. ini sama sekali tidak benar kalau kamu pernah menonton video sy tentang indonesia yg hanya berdurasi 155 itu adalah video editan. mohon nonton video lengkapnya dulu sebelum menyimpulkan, berkomentar, apalagi dibagikan. kalau kamu melihat video klarifikasi saya ini, saya mau minta bantuan kamu utk tolong share video klarifikasi saya ini dan ajak teman teman kamu untuk nonton video yang versi lengkap. ada di yt merry riana, igtv merry riana dan juga fb page merry riana. tq utk semua bantuannya. terima kasih kamu sdh membantu melawan hoax dan menyebarkan kebaikan semoga tuhan selalu memberkati kita semua indonesia. merryriana a post shared by merry riana merryriana on jun 9, 2019 at 639am pdt