logo
Terdapat 9.833 berita hoax pada database kami. LDII Bali ikut berpartisipasi aktif dalam melawan hoax untuk Indonesia yang lebih baik

[SALAH] Foto “Anak kecil ini kehilangan ibunya saat perang”

09 September 2020, 09:30:07
seniman asal iran yang mengabadikan foto itu di tahun 2012 mengatakan anak perempuan itu adalah sepupunya dan tidak ada cerita tragis di balik foto itu. selengkapnya di bagian penjelasan dan referensikategori konten yang menyesatkan akun dewi prastiti fb.comdewi.prastiti mengunggah sebuah gambar seorang anak perempuan sedang tertidur di tanah di tengah tengah lukisan kapur yang terdapat narasi diambil oleh seorang fotografer. anak kecil ini kehilangan ibunya saat perang. ia mengambil menggambar gambar ibunya dengan kapur di lantai, lalu dia tidur diatas gambar itu. karena itu, hargailah apa yang kamu saat ini, sebelumsemuanya diambil sumber httpsarchive.mdi96es sumber penjelasan berdasarkan hasil penelusuran, klaim adanya foto seorang anak perempuan sedang tertidur di tanah di tengah tengah lukisan kapur yang kehilangan ibunya saat perang adalah klaim yang salah. faktanya, seniman asal iran yang mengabadikan foto itu di tahun 2012 mengatakan anak perempuan itu adalah sepupunya dan tidak ada cerita tragis di balik foto itu. dilansir dari afp, seniman dan fotografer asal iran yang bernama bahareh bisheh menjadikan foto itu sebagai foto profil akun instagramnya instagram.combahareh.bisheh.official. sang seniman menyertakan tautan ke akun flickr miliknya di mana dia pernah mengunggah foto itu pada tanggal 15 juli 2012. jika diterjemahkan ke bahasa indonesia, keterangan di foto itu artinya saya memiliki seorang ibu foto oleh bahareh bisheh dari iran. di flickr, bisheh juga menjelaskan di kolom komentar bahwa anak di foto itu adalah sepupunya dan tidak ada cerita tragis di balik foto itu. gadis kecil ini adalah sepupuku dan dia sebenarnya tertidur di jalan aspal di luar rumahku. dia pasti sudah bermain cukup lama dan berbaring untuk istirahat dan akhirnya tertidur. saya berdiri di atas kursi untuk mengabadikan foto ini. tidak ada panti asuhan yang dilibatkan dan tidak ada cerita tragis di balik ini semua. saya gunakan kesempatan ini untuk jadi kreatif. ini adalah sebuah langgam fotografi, tulisnya jika diartikan ke bahasa indonesia. di youtube, sang seniman membagikan karya seni buatannya, termasuk foto di unggahan menyesatkan dan beberapa foto dengan lukisan kapur lain yang telah dibuatnya. referensihttpsperiksafakta.afp.comfoto itu adalah karya seni yang dibuat seniman iran dan tidak merefleksikan tragedi apapunhttpswww.instagram.combahareh.bisheh.officialhttpswww.flickr.comphotoskhatt khatti7577505576httpswww.youtube.comwatchvrahqnnywz3k
Sumber berita : https://turnbackhoax.id/2020/09/09/salah-foto-anak-kecil-ini-kehilangan-ibunya-saat-perang/
built with : https://erahajj.co.id