Terdapat 9.833 berita hoax pada database kami. LDII Bali ikut berpartisipasi aktif dalam melawan hoax untuk Indonesia yang lebih baik
[SALAH] Voucher Makan Gratis Promo Hut ke-15 KFC
09 Agustus 2020, 14:52:31
di tengah hut ke 15 perusahaan makanan cepat saji kfc, terdapat oknum yang tidak bertanggung jawab dengan menyebarkan informasi palsu. dalam narasi yang dibarengi dengan link, disebutkan bahwa kfc akan membagikan makanan gratis di seluruh restoran. hal tersebut langsung dibantah oleh pihak terkait yakni kfc, dengan menyatakan bahwa narasi dan link tersebut adalah tidak benar. selengkapnya terdapat di penjelasan kategori fabricated content sumber pesan berantai whatsapp narasi makanan gratis di kfc penjelasan beredar melalui pesan berantai whatsapp, sebuah narasi yang disertai link dengan klaim bahwa link tersebut merupakan voucher yang diberikan oleh pihak makanan cepat saji kfc dalam rangka perayaan hut ke 15. menanggapi hal tersebut, direktur pt fast food indonesia tbk. kfc indonesia, justinus dalimin pun akhirnya angkat bicara. melansir dari tempo.co, justinus menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar alias hoaks. menurutnya pesan tersebut sengaja dibuat oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. justinus menghimbau kepada masyarakat, untuk lebih waspada terhadap informasi yang tidak mempunyai kejelasan sumber valid. ia juga menginformasikan, apabila kfc mengadakan promo maka hal tersebut akan diinformasikan melalui media media mainstream. dan tentunya akan juga disebarkan melalui situs resmi kfcku.co dan media sosial resmi milik kfc indonesia. untuk menghindari banyaknya masyarakat yang terkecoh dengan pesan tersebut, kfc juga mengklarifikasi mengenai informasi palsu tersebut melalui media sosial resmi twitter milik kfc yakni kfcindonesia. referensi pengumuman penting mengenai link survey hoax yang mengatasnamakan kfc indonesia pic.twitter.commqu8qtgbwv kfc jagonya ayam kfcindonesia october 4, 2019 httpsbisnis.tempo.coread1256826soal voucher makan gratis promo hut ke 15 kfc itu tidak benar