Gambarhasil suntingan dari foto karya fotografer Reuters Darren Whiteside pada 10 Februari2016.
=====
Kategori:Manipulated Content/Konten yang Dimanipulasi
=====
Sumber: Facebook
=====
Narasi:
Narasidi dalam gambar:
“INGATYA !!! CIRI ORANG MUNAFIK ADA 3…
1.BILA BERBICARA, DIA BOHONG
2.BILA BERJANJI, DIA INGKAR
3.BILA DIBERI AMANAH, DIA BERKHIANAT
#CATATITU !”
=====
Penjelasan:
AkunFacebook Meilani Hutagaol membagikan gambar Presiden Joko Widodo dengan pernyataan“ciri orang munafik ada 3.”
Melaluihasil penelusuran diketahui bahwa gambar tersebut hasil suntingan dari foto besutanfotografer Reuters Darren Whiteside pada 10 Februari 2016. Foto aslinya dapatdilihat dalam galeri foto dalam artikel “Indonesian president may include newparties in next cabinet reshuffle” yang tayang pada 10 Februari 2016 di reuters.com.
Adapun,foto tersebut juga pernah digunakan sejumlah media dalam negeri. Beberapa mediadalam negeri yang menggunakan foto Darren Whiteside dalam artikelnya ialahkontan.co.id pada artikel berjudul “Presiden diminta rasional putuskan revisiUU KPK” (tayang pada 11 Februari 2016) dan tempo.co pada artikel berjudul “PresidenJokowi Tahan Proyek Gedung Kementerian” (tayang pada 29 Februari 2016).
Berdasarkanpenjelasan tersebut, maka konten yang dibagikan Akun Meilani Hutagaol masuk kedalam kategori Manipulated Content atau Konten yang Dimanipulasi.
=====
Referensi:
https://web.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1232709467061586/
https://af.reuters.com/article/worldNews/idAFKCN0VJ0KN
https://nasional.kontan.co.id/news/presiden-diminta-rasional-putuskan-revisi-uu-kpk
https://bisnis.tempo.co/read/749262/presiden-jokowi-tahan-proyek-gedung-kementerian