Video lama, beberapa tahun sebelum PSBB diberlakukan pada tahun ini (2020). Kasus penderita gangguan jiwa yang mengaku bertelur.
Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.
======
KATEGORI
Konten yang Salah.
======
SUMBER
Akun “BangSyamsir Dion” (facebook.com/Bangsyam.dion), sudah dibagikan 8,972 kali per tangkapan layar dibuat.
https://archive.fo/umR5I (arsip cadangan).
======
NARASI
“Gara-gara PSBB manusia sampai Bertelur,Tanda sdh mulai KIAMAT…. 😭😭😭”.
======
PENJELASAN
(1) First Draft News: “Konten yang Salah
Ketika konten yang asli dipadankan dengan konteks informasi yang salah”
Selengkapnya di http://bit.ly/2rhTadC / http://bit.ly/2MxVN7S.
* SUMBER membagikan video yang sudah dibagikan beberapa tahun sebelum PSBB diberlakukan pada 2020.
* SUMBER menambahkan narasi yang tidak sesuai dengan fakta sehingga menimbulkan kesimpulan yang keliru.
(2) Salah satu video yang berkaitan, YouTube: “Manusia bertelur seperti ayam
6,992 views • Jun 22, 2016
Hindra Huang
381 subscribers
Geger nih manusia bertelur seperti ayam. Terjadi di indonesia”.
https://archive.fo/WIJ8g (arsip cadangan).
(3) Beberapa artikel yang berkaitan,
* CNN Indonesia @ 20 Feb 2018: “Ratnah menjelaskan bahwa setelah dipotret somar X (rontgen), posisi telur yang ada di dalam tubuh Akmal yang dikeluarkan kemarin itu berada pada bagian usus besar.
“Posisi telur di bawah, di bagian rektum. Rektum itu saluran usus besar tempat penampungan tinja sebelum keluar,” jelasnya.
Karena posisinya yang berada di bagian Rektum atau Usus Besar, telur tersebut sudah pasti tidak akan bisa bertahan lama didalam tubuh Akmal. Hal itu pulalah yang menyebabkan Akmal mengalami sakit perut yang tak tertahankan.”
Selengkapnya di “Diagnosis Dokter Pemeriksa Soal Remaja Bertelur di Gowa” https://bit.ly/2TotQ3Z / https://archive.fo/In51X (arsip cadangan).
–
* detikNews @ 4 Mar 2018: “Dari hasil penyelidikan oleh unit PPA Polres Gowa setelah memeriksa 7 orang saksi termasuk dokter yang pernah menangani anak tersebut maka kami menyimpulkan bahwa sang anak mengalami gangguan jiwa sehingga proses penyelidikan harus kami hentikan,”
Selengkapnya di “Cerita Akmal, Mengaku Bertelur hingga Dinyatakan Alami Gangguan Jiwa” https://bit.ly/2Z5RyWb / https://archive.fo/s08sO (arsip cadangan).
======
REFERENSI
Salah satu artikel berkaitan dengan PSBB,
* KOMPAS.COM @ 14 Apr 2020: “PSBB adalah pembatasan kegiatan tertentu penduduk dalam suatu wilayah yang diduga terinfeksi virus corona untuk mencegah kemungkinan penyebaran makin meluas.
Apabila aturan tersebut dijalankan, maka sejumlah kegiatan yang melibatkan publik dibatasi, seperti perkantoran atau instansi diliburkan, pembatasan kegiatan keagamaan dan pembatasan transportasi umum.”
Selengkapnya di “Mengenal Apa Itu PSBB, Aturan, Daerah yang Menerapkan hingga Sanksinya” https://bit.ly/3fQQ0oN / https://archive.fo/bRzWD (arsip cadangan).