Rekamanvideo bukan korban begal melainkan korban penganiayaan. Kasus tersebut sudahditangani pihak kepolisian.
=====
Kategori:Misleading Content/Konten yang Menyesatkan
=====
Sumber: Facebook dan Youtube
Archive:
=====
Narasi:
1.“Korban begal .terminal bratang surabaya”
2.“Korban begal di terminal bratang surabaya
21-4-2020”
3.“Korban begal di terminal angkutan bratang surabaya”
=====
Penjelasan:
Beredarpostingan video yang diklaim sebagai korban pembegalan. Dalam narasi disebutkanlokasi terjadinya pembegalan ialah di terminal Bratang, Surabaya.
Melaluihasil penelusuran, diketahui bahwa klaim tersebut keliru. Kapolsek Gubeng,Kompol Naufil menegaskan jika video tersebut adalah hoaks.
Rekamanvideo itu bukanlah korban begal melainkan korban penganiayaan dan kini sudahditangani polisi.
Bahkan,kejadian dalam rekaman video itu terjadi satu minggu yang lalu, Senin(13/4/2020) dini hari.
“Itutidak benar, kejadian itu bukan begal, melainkan pengeroyokan. Tidak ada barangberharga korban yang hilang. Korban sudah melaporkan saat kejadian itu seminggulalu. Dan sudah kami selidiki,” kata Naufil, Selasa (21/4/2020).
Halserupa diungkapkan oleh Kanit Reskrim Polsek Gubeng, AKP Imaculata SherlyMayasari. Ia menyampaikan, video tersebut merupakan korban penganiayaan.
“Ituvideonya sudah sekitar satu minggu lalu. Bukan begal, tapi penganiayaan,” jelasSherly.
Sherlymenegaskan, berdasarkan laporan yang diterima pihaknya, korban tersebut bukankorban pembegalan. “Iya memang bukan begal. Info yang kami terima adalahpenganiayaan,” tegasnya.
Pihaknyamengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dengan berita yang belumtentu ada kebenarannya. Terlebih isu soal aksi kriminal seperti itu. “Maka dariitu sebaiknya jangan dishare ke medsos kalau belum tentu jelas kebenarannya,”tandasnya.
Berdasarkanpenjelasan tersebut, maka klaim pada konten tersebut keliru. Oleh sebab itu,konten tersebut masuk ke dalam kategori Misleading Content atau Kontenyang Menyesatkan.
=====
Referensi:
https://web.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1167488646917002/
https://memorandum.co.id/video-viral-di-fb-korban-pembegalan-di-terminal-bratang-hoaks/