WargaKecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara dihebohkan dengan informasipenculikan yang menimpa salah satu siswa SDN 10 Desa Leboto. Kabar tersebut punsampai di telinga pihak kepolisian setempat hingga akhirnya langsung dilakukanpengejaran terhadap pelaku. Namun setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut,diketahui bahwa siswa tersebut bukan diculik melainkan dijemput oleh ibukandungnya sendiri.
Selengkapnyaterdapat di penjelasan!
KATEGORI:KLARIFIKASI
===
SUMBER:MEDIA DARING
===
NARASI:
KapolresGorontalo, AKBP Dafcoriza: “Setelah ditelusuri ternyata siswa tersebut dijemputibunya sendiri Maya Yunus Bersama Saka Usman, suami kedua dari Maya Yunus,”.
===
PENJELASAN:Kepolisian Gorontalo, AKBP Dafcoriza menyatakan bahwa mengenai informasi yangmenyebut adanya penculikan siswa SDN 10 Desa Leboto, Kecamatan Kwandang,Kabupaten Gorontalo Utara, Sahrul Yunus adalah tidak benar. Menurut informasiyang beredar, warga Gorontalo Utara sempat dihebohkan dengan kabar adanyapenculikan yang menimpa siswa SDN 10 Desa Leboto.
Menurutlaporan warga yang melihat kejadian, disebutkan bahwa Sahrul diduga diculikoleh perempuan bercadar dan seorang laki-laki tinggi. Anak tersebut dijemput didepan sekolah yang terletak di jalan Trans Sulawesi dengan menggunakan sepedamotor. Berbekal informasi tersebut, pihak kepolisian setempat pun akhirnyalangsung melakukan penyelidikan.
Setelahdilakukan penelusuran lebih lanjut, polisi mendapatkan fakta bahwa penjemputsiswa bukanlah penculik melainkan ibu kandungnya sendiri.
“Setelahditelusuri ternyata siswa tersebut dijemput ibunya sendiri Maya Yunus Bersama SakaUsman, Suami kedua dari Maya Yunus,” jelas AKBP Dafcoriza.
Meskidemikian, hal tersebut memang sempat membuat heboh masyarakat lantaran tidakada yang mengenal siapa sosok yang ternyata adalah ibu kandungnya tersebut. Halitu dikarenakan ibu yang tidak dikenal tersebut sudah berpisah dengan suaminyasekitar 10 tahun lalu.
“Anak tersebut berada di Desa Dulohupa, Kecamatan Telaga,Kabupaten Gorontalo bersama ibu kandungnya sekitar pukul 13.30 Wita. Saat iniKapolsek Kwandang beserta tim dari perlindungan dan anak Kabupaten Gorontaloutara serta Kades Dulohupa sedang melakukan mediasi antara anak, ibu danbapaknya. Kami pun dari pihak Kepolisian berupaya maksimal untuk menyelesaikanpersoalan ini secara kekeluargaan,” pungkas AKBP Dafcoriza.
===
REFERENSI: