Corporate Secretary PT Mustika Ratu, Bona Kharista Sebayang melalui sebuah surat klarifikasi menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tidak terlibat dalam acara tersebut. “PT Mustika Ratu sama sekali tidak pernah memfasilitasi kegiatan politik sebagaimana dimaksud,” keterangan tertulis dari surat klarifikasi PT. Mustika Ratu.

 

======

 

Kategori : HOAKS

 

======

 

Sumber : Media Sosial

 

=======

 

Penjelasan :

 

Poster yang beredar di media sosial, Relawan Nasional #2019GantiPresiden Kabupaten Bekasi berencana menggelar deklarasi di Lapangan Mustika Ratu, Cibuntu, Kecamatan Cibitung pada Minggu (9/9/2018).

 

Namun Corporate Secretary PT Mustika Ratu, Bona Kharista Sebayang melalui sebuah surat klarifikasi menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tidak terlibat dalam acara tersebut.

“PT Mustika Ratu sama sekali tidak pernah memfasilitasi kegiatan politik sebagaimana dimaksud.

Pemberitaan yang tersebar di media sosial Facebook, Twitter, Instagram dan lain-lain atas Penggunaan lapangan Mustika Ratu yang berada di desa Cibuntu adalah Hoax dan merugikan PT Mustika Ratu.

Sehubungan dengan hal tersebut bersama ini kami meminta agar dilakukan pengusutan segera terhadap hal tersebut sehingga dapat dihindarkan hal-hal yang merugikan nama baik PT Mustika Ratu baik langsung maupun tidak langsung.” keterangan tertulis dari surat klarifikasi PT. Mustika Ratu.

 

PT Mustika Ratu meminta Subdirektorat Kriminal Khusus Cyber Crime Polda Metro Jaya segera mengusut pencatutan nama Mustika Ratu dalam Deklarasi 2019GantiPresiden di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

“Kami sudah koordinasi dengan kepala desa dan kepolisian setempat. Memang benar akan ada kegiatan itu (deklarasi akbar) tapi izinnya belum ada. Kami sendiri tidak pernah pernah memberi izin dan memfasilitasi kegiatan tersebut,” ujar Boma Kharista Sebayang, Corporate Secretary PT Mustika Ratu Tbk ketika dihubungi Liputan6.com melalui telepon, Minggu (2/9/2018).

 

Hingga kini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikkan terkait siapa pihak yang hendak menyelenggarakan kegiatan ini. Baik lurah maupun kepala desa Cibuntu pun tidak mengetahui adanya rencana kegiatan politik ini.

 

Sedangkan pencipta lagu sekaligus salah satu tokoh deklarasi 2019GantiPresiden, Sang Alang mengatakan bahwa informasi yang beredar di media sosial adalah Hoax.

 

“Hoax, tanggal 9 di Solo,” ujar Sang Alang.

 

Fact Checker : Levy Nasution

Referensi :

 

http://medan.tribunnews.com/2018/09/02/merasa-dicatut-di-deklarasi-2019gantipresiden-mustika-ratu-lapor-polisi

 

https://www.liputan6.com/lifestyle/read/3634456/lapangannya-akan-dipakai-deklarasi-politik-mustika-ratu-lapor-polisi